Saturday 25 January 2014

Natural Beauty Tips

Cantik selalu identik dengan mahal dan sakit. Benarkah?
Mitos ini tampaknya sudah tertanam di otak kaum hawa. Untuk menjadi cantik, perempuan rela mengeluarkan budget tidak sedikit. Demi terlihat cantik pula, mereka mau menahan rasa sakit dan menyiksa diri.
Sudah tak jamannya lagi, ladies! Banyak hal yang bisa Anda lakukan untuk selalu tampil cantik nan menawan setiap saat. Sedikit bocorannya ada di sini.

1. Scrub menggunakan garam
Garam laut mempunyai banyak manfaat untuk kulit dan rambut karena diperkaya banyak vitamin dan mineral. Garam diyakini mampu mengangkat sel-sel kulit mati, meningkatkan sirkulasi darah, mengurangi respon inflamasi dan bertindak sebagai agen detoksifikasi dan relaksasi otot-otot.
Selain dapat membeli scrub garam kemasan, Anda juga bisa membuatnya sendiri di rumah. Campurkan garam laut, minyak zaitun dengan bunga lavender kecil. Campuran ini sangat cocok sekali untuk Anda gunakan pada saat sebelum mandi. Rasakan kulit Anda kembali menjadi halus dan tampak lebih muda. Jika membutuhkan produk-produk scrub tubuh

2.  Putihkan Gigi Anda
Siapa yang tidak mau mempunyai gigi putih dan bersih? Mempunyai gigi putih bersih sudah menjadi idaman para wanita maupun pria, karena bila Anda melontarkan senyuman, orang-orang akan terpesona melihat gigimu.
Tak perlu melakukan perawatan mahal ke dokter gigi, cukup cek dapur Anda saja. Baking soda disebut-sebut bisa menjadi cara aman dan efektif untuk menyikat gigi. Selain mampu memutihkan gigi dan menghilangkan noda di gigi, menyikat gigi dengan baking soda juga ampuh mengusir plak di gigi. Cukup membasahi sikat gigi dan mencelupkan ke dalam bubuk baking soda, siap-siap Anda kaget dengan hasilnya.

3. Cerahkan Mata dengan Irisan Kentang
Lingkaran berwarna gelap di bawah mata memang merusak penampilan. Akibatnya, wajah Anda tampak seperti kelelahan dan lebih tua.
Rencana terbaik untuk mengatasinya adalah dengan kentang. Kentang merupakan salah satu obat alami yang secara alami baik menyingkirkan lingkaran hitam tak diinginkan itu.

Cobalah mengambil satu buah kentang, lalu simpan beberapa menit di dalam lemari pendingin. Setelah itu iris tipis dan letakan di bawah mata sekitar 20 menit. Lakukan secara rutin, dan noda hitam di kantung mata Anda atau pun bekas jerawat akan memudar dan menghilang. Untuk mencari produk-produk memutihkan kantong  mata dan wajah

4.Masker wajah Buatan sendiri
Tidak hanya menghemat pengeluaran, membuat masker wajah sendiri adalah cara terbaik untuk mengetahui apa saja yang anda butuhkan untuk kulit wajah Anda. Mungkin ada banyak resep di internet untuk membuat masker wajah yang cocok dengan kulit Anda.
Salah satu masker yang bisa Anda racik sendiri di rumah adalah mencampurkan gandum dengan yoghurt. Kemudian, oleskan pada kulit dan diamkan selama 20 menit. Gandum sangat baik untuk menambah kelembaban kulit. Sementara yoghurt membantu menenangkan kulit yang sedang teriritasi. Anda juga dapat membeli berbagai macam masker wajah 

5. Hydroterapi buatan sendiri
Mungkin bagi sebagian orang, hydroterapi belum terlalu familiar. Tapi sebenarnya, hydroterapi mirip seperti metode spa atau sauna di salon kecantikan. Dan kini, hydroterapi menawarkan melakukan metode yang sama untuk dilakukan di rumah, yaitu dengan memanfaatkan keuntungan air panas dan dingin untuk kesehatan.
Hydroterapi dipercaya mampu meringankan rasa sakit, merileksasi tubuh, membantu detoksifikasi tubuh, mengurangi peradangan, membantu menyembuhkan luka dan meningkatkan berbagai fungsi tubuh.
Mandi atau berendamlah di air panas selama beberapa menit. Setelah membasuh dengan air panas, lalu basuh kembali dengan air dingin selama 15 detik. Ulangi selama 2 menit. Anda dapat merasakan perbedaannya. Pori-pori kulit akan terlihat mengecil dan warna kulit Anda akan berkilau.

http://id.berita.yahoo.com/natural-beauty-tips-020755489.html

No comments:

Post a Comment